PT SOLID GOLD BERJANGKA |

Akhir Pekan, IHSG Ditutup Stagnan

broken image

PT SOLID GOLD BERJANGKA MAKASSAR – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak positif pagi ini setelah sore kemarin bergerak melemah cukup dalam hingga tinggalkan level 6.000.

Sayang, sore ini, IHSG bergerak menurun. Sempat menyentuh zona merah, IHSG sore ini ditutup stagnan.
Nilai tukar dolar AS terhadap rupiah hari ini juga masih tinggi. Dolar berada di level Rp 13.880. Sebelumnya dolar tembus Rp 13.885Pada perdagangan preopening, IHSG naik ke level 59,679 poin (1,01%) ke 5.968,877. Indeks LQ45 naik 14,967 poin (1,59%) ke 958,258.
Membuka perdagangan, Jumat (27/4/2018), IHSG naik 82,937 poin (1,40%) ke level 5.992,135. Indeks LQ45 bertambah 18,587 poin (1,97%) ke level 961,872.
Pada pukul 09.15 waktu JATS, IHSG naik 72,241 poin (1,22%) ke level 5.982,563. Indeks LQ45 naik 15,384 poin (1,65%) ke level 959,078.
Jelang siang, IHSG malah melempem dan parkir stagnan. IHSG menguat tipis 0,732 poin (0,01%) ke 5.909,930. Indeks LQ45 menguat 1,027 poin (0,11%) ke 944,318.
Sepanjang sesi dua, IHSG bergerak di rentang tipis dan harus puas berakhir stagnan. IHSG naik tipis 10,04 poin (0,17%) ke 5.919,238. Indeks LQ45 menguat 2,347 poin (0,25%) ke 945,638.
Sebanyak 6 saham sektoral mengalami pelemahan dan menahan penguatan yang sempat dialami IHSG tadi pagi. Sebanyak 191 saham yang menguat, sementara 202 saham melemah dan 101 saham stagnan.
Laju stagnan IHSG terjadi di tengah aksi jual investor asing yang mencatat jual bersih sebesar Rp 357,83 miliar. Perdagangan saham sore ini terpantau ramai dengan frekuensi perdagangan 383.782 kali transaksi sebanyak 8,3 miliar lembar saham senilai Rp 9,1 triliun.
Sementara pergerakan bursa regional mayoritas berada di zona positif. Berikut pergerakan bursa Asia sore ini:

  • Indeks Nikkei 225 bertambah 148,260 poin (0,66%) ke level 22.467,869.
  • Indeks Komposit Shanghai menguat tipis 7,200 poin (0,23%) ke level 3.082,230.
  • Indeks Strait Times naik tipis 7,190 poin (0,20%) ke level 3.577,210.
  • Indeks Hang Seng menguat 272,990 poin (0,91%) ke level 30.280,670.

Saham-saham yang masuk jajaran top gainers di antaranya adalah Jembo Cable (JECC) naik Rp 1.240 ke Rp 6.200, Unilever Indonesia (UNVR) naik Rp 1.150 ke Rp 46.150, Mitra Adiperkasa (MAPI) naik 525 ke Rp 8.200 dan Indah Prakasa (INPS) naik Rp 520 ke Rp 2.610.

Sementara saham-saham yang masuk jajaran top losers di antaranya adalah, Indo Tambangraya (ITMG) turun Rp 1.225 ke Rp 23.600, Multi Bintang (MLBI) turun Rp 800 ke Rp 16.200, United Tractors (UNTR) turun Rp 625 ke Rp 34.350 dan Bayan Resources (BYATN) turun Rp 500 ke Rp 10.500